Harga Tiket dan Jadwal Kereta Api Tawang Jaya

Jadwal Kereta Api Tawang Jaya – Kereta api kelas ekonomi masih jadi andalan bagi banyak orang. Apalagi KA kelas ekonomi unggulan seperti KA Tawang Jaya. Kereta api ini dioperasikan PT KAI dengan relasi Stasiun Pasar Senen serta Semarang Poncol.

Bersama kereta api Kertajaya, KA Tawang Jaya adalah KA dinas reguler yang rangkaiannya panjang. Kereta api Tawang Jaya sendiri akan diberangkatkan dari stasiun Semarang Poncol sekitar pukul 13.15 WIB serta berangkat dari Stasiun Pasar Senen sekitar pukul 23.00 WIB.

Sejak tahun 2012, kereta ini berganti dari ekonomi non-AC menjadi kereta ekonomi AC. Pada bulan April tahun 2016, KA Tawang Jaya beroperasi menggunakan rangkaian panjang yang terdiri dari 14 unit kereta, satu unit kereta makan serta pembangkit.

Daftar Isi

Kereta Api Tawang Jaya

Jadwal Kereta Api Tawang Jaya
Jadwal Kereta Api Tawang Jaya

Kereta api Tawang Jaya terutama menggunakan limpahan rangkaian KA Tegal Arum yang operasinya sudah dihentikan.

Lokomotif penarik KA Tawang Jaya menggunakan CC 206 setelah sebelumnya hanya menggunakan CC 201 atau CC 203. Perubahan struktur rangkaian itu membuat KA Tawang Jaya sebagai salah satu dari 2 kereta penumpang dengan total rangkaian paling panjang yang ada di Indonesia.

Rangkaian kereta api Tawang Jaya premium totalnya menggunakan 14 kereta ekonomi AC, satu kereta pembangkit serta satu kereta makan dan pembangkit. Jadwal perjalanan kereta api ini sendiri telah mengalami sedikit perubahan. Pada bulan Mei tahun 2016, pemberhentian KA Tawang Jaya beralih dari Stasiun Jatinegara ke Stasiun Bekasi.

Pengalihan pemberhentian kereta api Tawang Jaya ini dikarenakan peron Stasiun Jatinegara tak cukup untuk KA Tawang Jaya yang memiliki kapasitas 16 rangkaian kereta. Selain itu, adanya KA Tawang Jaya di Stasiun Jatinegara akan menutup wesel serta PJL 50 yang ada di dekatnya. Jadwal kereta api Tawang Jaya terbaru masih sama seperti jadwal sebelumnya.

KA Tawang Jaya juga ternyata pernah mengalami beberapa insiden yang kurang menyenangkan. Pada April 2007, KA Tawang Jaya tujuan Semarang Poncol anjlok pada Stasiun Surodadi Tegal di jalur 3.

Korban tewas termasuk seorang balita usia 8 bulan. Beberapa orang luka-luka dan segera dilarikan ke RS Mitra Siaga Tegal.

Interior KA Tawang Jaya
Interior KA Tawang Jaya

Insiden yang melibatkan KA Tawang Jaya kembali terjadi pada Mei 2014. Saat itu, KA Tawang Jaya tujuan Semarang Poncol bertabrakan dengan gerbong semen di Stasiun Prujakan Cirebon, tepatnya di jalur 4. Tak ada korban tewas, namun sebanyak enam orang mengalami luka-luka.

Dua insiden ini tak menyurutkan minat masyarakat untuk menggunakan moda transportasi satu ini. Bahkan, kereta api Tawang Jaya masih jadi favorit sebagai sarana transportasi dari Pasar Senen menuju Semarang Poncol atau sebaliknya.

Demikian adalah informasi seputar KA Tawang Jaya yang bisa digunakan hingga saat ini. Tak bisa dipungkiri bahwa kereta api masih jadi moda transportasi favorit masyarakat. Berikut ini informasi lengkap mengenai harga tiket dan jadwal KA Tawang Jaya.

Harga Tiket Kereta Api Tawang Jaya

KelasHarga
EkonomiRp 120.000,-

Jadwal Kereta Api Tawang Jaya

Jadwal KA Tawang Jaya Semarang Jakarta KA 201

STASIUNKEDATANGANKEBERANGKATAN
Semarang Poncol13.15
Weleri13.5113.54
Pekalongan14.3614.40
Pemalang15.0715.10
Tegal15.3715.45
Brebes15.5715.59
Babakan16.3116.33
Cirebon Prujakan16.5317.00
Haurgeulis18.0918.11
Bekasi19.4219.45
JatinegaraTidak BerhentiTidak Berhenti
Jakarta Pasarsenen20.10

Jadwal KA Tawang Jaya Jakarta Semarang KA 202

STASIUNKEDATANGANKEBERANGKATAN
Jakarta Pasarsenen23.00
Pegadenbaru00.4300.46
Haurgeulis00.5901.02
Jatibarang01.3701.40
Cirebon Prujakan02.1702.27
Babakan02.4702.50
Tanjung03.0503.08
Brebes03.2603.30
Tegal03.4203.49
Pemalang04.1404.18
Pekalongan04.4504.50
Weleri05.3205.36
Semarang Poncol06.15

Disclaimer: Harga dan jadwal kereta api Tawang Jaya yang tertera diatas dapat berubah sewaktu-waktu, tanpa adanya pemberitahuan informasi terlebih dahulu.

Harga Tiket dan Jadwal Kereta Lainnya

Nah, cukup sekian informasi yang dapat kami sampaikan untuk kalian semua mengenai Harga Tiket dan Jadwal Kereta Api Tawang Jaya Terbaru sekaligus dengan rute keberangkataanya. Informasi ini kami ambil dari situs resmi PT KAI, maka jangan ragu akan kevalidan dari data-datnya. Semoga dengan adanya informasi ini bisa berguna serta bermanfaat bagi Anda sebelum melakukan perjalanan mengunakan kereta api Tawang Jaya. Terimahkasih sudah berkunjung ke jadwalkereta.net